Senin, 30 Juni 2014

Resep Es Buah Segar Edisi Ramadhan

Resep es buah yang akan coba kami bagikan untuk anda semuanya pada saat ini tentunya akan akan sangat bermanfaat bagi anda semuanya, terlebih pada saat ini dimana bulan puasa atau bulan Ramadhan sendiri sudah tinggal menghitung hari saja. Dan sebagaimana yang telah kita ketahui bersama bahwa hidangan seperti es buah yang menyegarkan memang sangat tepat jika dihidangkan pada saat berbuka puasa, karena selain menyegarkan, es yang berisikan berbagai macam buah-buahan tersebut memang memiliki nilai vitamin yang tinggi, sehingga memang aman sekalipun dikonsumsi ketika berbuka puasa.

Dan bagi anda yang memang ingin mengetahui dan ingin bisa membuat es buah tersebut, maka di bawah ini adalah sebuah resep es buah beserta cara pembuatannya yang dapat kita ketahui bersama.

Resep es buah
Bahan yang dibutuhkan :
1. Melon segar sebanyak 150 gram
2. Semangka segar sebanyak 150 gram
3. Pepaya segar sebanyak 150 gram
4. Strawberry secukupnya
5. Anggur secukupnnya
6. Gula pasir sebanyak 200 gram
7. Garam sebanyak ¼ sendok teh
8. Kayu manis sebesar 3 cm
9. Cengkih sebanyak 5 buah
10. Kapur sirih sebanyak 1 sendok makan
11. Air jeruk nipis sebanyak 5 sendok makan

Cara membuat es buah :

Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah dengan memasukan bahan-bahan seperti gula pasir, cengkeh, dan juga kayu manis kedalam air yang telah disediakan, setelah itu rebus seluruh bahan tersebut hingga larut dan mendidih, angkat kemudian saring dan dinginkan ditempat terpisah. Langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan merendam seluruh buah-buahan yang telah di potong-potong tadi di dalam kapur sirih selama beberapa saat, setelah itu angkat buah-buahan tersebut dan cuci hingga bersih dan tiriskan.

Dan langkah terakhir pembuatan dalam resep es buah di atas tadi adalah dengan memasukan seluruh buah-buahan tersebut pada air gula atau sirup yang telah anda dinginkan tadi sebelumnya, kemudian aduk hingga merata. Dan sebelum disajikan, masukanlah es batu sesuai dengan selera anda dan juga air perasan jeruk nipis kemudian aduk hingga seluruh adonan tercampur rata, setelah itu baru dapat anda hidangkan pada gelas ataupun mangkuk. Cukup mudah bukan? selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Resep Es Buah Segar Edisi Ramadhan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Anggita